Jika Anda pernah memformat hard drive Anda ke FAT32, Anda mungkin pernah mengalami kegagalan saat meng-copy file berukuran besar ke hard drive tersebut. Cara untuk menanggulanginya adalah dengan mengonversi file system hard drive Anda ke NTFS.
FAT32 file system tidak dapat menyimpan sebuah file yang lebih besar dari 4 GB sehingga bila Anda mencoba meng-copy file besar tersebut ke hard drive dengan file system FAT32, Anda akan mendapat error yang bertuliskan “File Too Large”.